Selamat Datang di Balai Laboratorium Kesehatan Masyarakat Magelang. Seluruh keluarga besar  Balai Laboratorium Kesehatan Masyarakat Magelang berkomitmen mewujudkan zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). 


Pranata Laboratorium Balai Litbangkes Magelang, Asah Kompetensi lewat kegiatan magang

2023-04-13 16:24:21

Pranata Laboratorium Balai Litbangkes Magelang, Asah Kompetensi lewat kegiatan magang

Dalam rangka membentuk ASN yang kompeten sesuai dengan tugas dan fungsinya, Balai litbangkes Magelang senantiasa mendorong pegawai-pegawainya untuk terus menerus meningkatkan kompetensi/ kapasitasnya melalui berbagai kegiatan. Salah satunya adalah melalu kegiatan magang. Oleh sebab itu, pada 4-6 April 2023, Balai Litbangkes Magelang sesuai dengan arahan Kepala Balai, Dr. dr. Suryati Kumorowulan, M.Biotech, mengirimkan tiga orang pegawai laboratorium yakni satu orang pranata laboratorium dan dua orang calon pranata laboratorium ke  Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Vektor dan Reservoir Penyakit (B2P2VRP) Salatiga untuk belajar terkait pemeriksaan virus secara molekuler. 
Dalam arahannya, kepada tiga orang pegawai tersebut, Ibu Kepala Balai berpesan agar kesempatan ini dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk belajar sebanyak-banyaknya agar kelak ilmu yang diperoleh dari kegiatan ini dapat bermanfaat untuk masyarakat umumnya dan pengembangan kantor Balai Litbang Kesehatan Magelang khususnya.
“Kiranya kegiatan magang ini menjadi sarana penguatan kompetensi SDM di bidang layanan laboratorium, khususnya pemeriksaan menggunakan metode PCR di laboratorium Virologi. Setelahnya, teman-teman bisa berkontribusi dalam pengembangan laboratorium di kantor,” pesan Kepala Balai.
Kegiatan magang berlangsung lancar, B2P2VRP Salatiga, menerima peserta Magang dengan terbuka dan baik. Banyak hal yang dipelajari dalam kegiatan tersebut, antara lain:
1. Kegiatan Magang pada hari pertama adalah kegiatan dari ektraksi sample, penyimpanan, hingga analisis dasar PCR
2. Hari Kedua, kegiatan magang diisi dengan pemeriksaan serotyping dengue dan pemeriksaan realtime PCR Covid.
3. Hari terakhir atau hari ketiga dilakukan pembelajaran untuk pengukuran spektofotometer nanodrop dan penyampaian materi biosafety dan biosecurity.
 
Diharapkan kegiatan seperti ini dapat berlangsung secara berkelanjutan untuk meningkatkan ketrampilan dan kompetensi di bidang laboratorium kesehatan terkait pemahaman penggunaan alat dan bahan yang digunakan, parameter dan metode pemeriksaan, serta program dan kegiatan rutin Laboratorium Kesehatan. (Aj/Hms)

Print Friendly, PDF & Email


Link Terkait

Survei Persepsi Korupsi & Kepuasan Pelayanan Publik

logo

Lokasi Labkesmas Magelang



Tentang Kami



Balai Laboratorium Kesehatan Masyarakat Magelang

  • Alamat: Kavling Jayan Borobudur, Kab.Magelang, Jawa Tengah 56553

  • Phone: (0293) 789435

  • Email: labkesmasmagelang@kemkes.go.id

Hit Counter

1947