Selamat Datang di Balai Laboratorium Kesehatan Masyarakat Magelang. Seluruh keluarga besar  Balai Laboratorium Kesehatan Masyarakat Magelang berkomitmen mewujudkan zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). 


Balai Litbangkes Magelang Selenggarakan In House Training Pemanfaatan Sistem Informasi Geografis (SIG) untuk Pemetaan Masalah Kesehatan Masyarakat

2023-03-09 19:01:12

Balai Litbangkes Magelang Selenggarakan In House Training Pemanfaatan Sistem Informasi Geografis (SIG)  untuk Pemetaan Masalah Kesehatan Masyarakat

Sistem informasi geografis (SIG) atau dalam bahasa Inggris disebut geographic information system (GIS) banyak dimanfaatkan dalam berbagai bidang seperti pertanian, kesehatan, sosial, kebencanaan, pertanian, dan dalam bidang pembangunan lainnya. Dalam bidang kesehatan, SIG memiliki kemampuan dalam pengendalian dan surveilans penyakit menular, termasuk penyakit yang erat kaitannya dengan lingkungan maupun vektor yang kerap kali ditemukan di wilayah dengan karakteristik tertentu.

Sistem informasi geografis (SIG) juga dapat mempermudah petugas kesehatan dalam menangani keadaan kegawatdaruratan seperti wabah untuk memetakan kasus dan faktor risiko potensial yang berhubungan dengan penyakit tersebut. Mengingat pentingnya pemanfaatan SIG dalam memetakan masalah kesehatan masyarakat, maka Balai Litbangkes Magelang sebagai salah satu instansi Kementerian Kesehatan yang memiliki peran dalam mendukung kesehatan masyarakat, melaksanakan kegiatan in house training pemanfaatan SIG pada tanggal 7-9 Maret 2023.

Kegiatan in house training tersebut mengundang narasumber Bapak M. Fajar Sulistyo S.Si dan Bapak Gian Felix Ramadan dari Sinau GIS. Kegiatan in house training SIG ini diikuti oleh 12 orang pegawai dengan jabatan fungsional sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) nya. Pelaksanaan in house training SIG dibuka dan diikuti secara langsung oleh Kepala Balai, Dr. dr. Suryati Kumorowulan, M. Biotech.

Materi in house training SIG ini difokuskan pada pengantar dan konsep dasar peta, sistem koordinat dan SIG, pengantar konsep dasar global positioning system (GPS) dan praktik penggunaan GPS berbasis android, pengolahan data GPS hasil praktik, input data spasial berupa georeferencing dan digitasi peta, pengolahan data spasial meliputi editing grafis dan atribut; simbologi dan labelling; serta integrasi data vektor dengan data atribut, query, dan lay out peta.

Pelaksanaan in house training SIG ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan kemampuan individu, tim, maupun instansi terkait dengan SIG dan pembuatan peta sehingga tersedia sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni di bidang SIG dan pemetaan di Balai Litbangkes Magelang. Pegawai yang telah mendapatkan pelatihan SIG dapat mengeksplor lebih lanjut dan mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh untuk memetakan masalah kesehatan masyarakat dengan SIG dalam rangka mendukung pelaksanaan tupoksi Balai Litbangkes Magelang ke depan.

 

Print Friendly, PDF & Email


Link Terkait

Survei Persepsi Korupsi & Kepuasan Pelayanan Publik

logo

Lokasi Labkesmas Magelang



Tentang Kami



Balai Laboratorium Kesehatan Masyarakat Magelang

  • Alamat: Kavling Jayan Borobudur, Kab.Magelang, Jawa Tengah 56553

  • Phone: (0293) 789435

  • Email: labkesmasmagelang@kemkes.go.id

Hit Counter

1990