Selamat Datang di Balai Laboratorium Kesehatan Masyarakat Magelang. Seluruh keluarga besar  Balai Laboratorium Kesehatan Masyarakat Magelang berkomitmen mewujudkan zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). 


Balai Litbangkes Magelang Raih Predikat Prima dalam Penyelenggaraan Layanan Publik 2022

2023-02-21 09:30:12

Balai Litbangkes Magelang Raih Predikat Prima dalam Penyelenggaraan Layanan Publik 2022

Jakarta (21/2)-  Bertempat di Auditorium Siwabessy, Gd. Prof. Dr. Sujudi Kementerian Kesehatan RI di daerah Kuningan, Jakarta Selatan, Kepala balai Litbangkes Magelang Dr. dr Suryati Kumorowulan, M Biotech menerima penghargaan Kepatuhan Perilaku Interaksi Pelayanan Publik Sesi II Tahun 2022 dengan predikat Prima. Penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada satuan kerja (satker) di lingkungan Kemenkes dalam melakukan Pelayanan Publik. Penghargaan diserahkan langsung oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan, Kunta Wibawa Dasa Nugraha SE., M.A., Ph.D

Dalam sambutannya, usai menyerahkan penghargaan, Bapak Kunta Wibawa Dasa Nugraha berpesan bahwa semoga semua penerima penghargaan, dan satker lain di bawah Kemenkes bukan sekedar mengejar penilaian namun benar-benar karena keinginan melayani masyarakat.

                “Saya mengucapkan selamat kepada satker yang mendapatkan penghargaan. Tapi semoga bukan sekedar mengejar penilaian ya tapi mengejar kemanfaatan untuk masyarakat. Supaya kita lebih baik dari waktu ke waktu di mata masyarakat. Semoga kita terus melakukan inovasi agar masyarakat dapat terlayani dengan lebih baik,”

Menjadi momen motivasi sekaligus evaluasi

Perbaikan di sektor Pelayanan Publik sendiri merupakan amanat dalam reformasi birokrasi yang kemudian diwujudkan dalam Permenkes no 33 tahun 2019 2019 tentang Panduan Perilaku Interaksi Pelayanan Publik di Lingkungan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Dari Panduan tersebut, Kemenkes melakukan penilaian kepada satker penyelengara pelayanan publik dengan metode mistery guest dan survey kepuasan pelanggan. Dari Nilai yang didapat, penghargaan akan diberikan kepada satker yang nilainya masuk dalam predikat Prima, Sangat Baik, dan Baik.

Meskipun mendapat predikat Prima, Balai Litbangkes Magelang sendiri tidak berpuas diri dan menjadikan penghargaan ini menjadi motivasi sekaligus evaluasi.

“Terima kasih atas semua kerja keras dan perjuangan teman-teman di Balai Litbangkes Magelang selama ini. Namun jangan berpuas diri dan berhenti melakukan perbaikan-perbaikan. Justru penghargaan ini harus jadi motivasi kita untuk dapat melayani masyarakat lebih baik lagi. Sekaligus menjadi bahan evaluasi kira-kira di pos-pos mana saja yang nilainya masih kurang yang bisa kita lakukan perbaikan-perbaikan” Ungkap dr. Suryati memberi arahan kepada seluruh pegawai di Lingkungan Balai Litbangkes Magelang usai menerima penghargaan.

 

Print Friendly, PDF & Email


Link Terkait

Survei Persepsi Korupsi & Kepuasan Pelayanan Publik

logo

Lokasi Labkesmas Magelang



Tentang Kami



Balai Laboratorium Kesehatan Masyarakat Magelang

  • Alamat: Kavling Jayan Borobudur, Kab.Magelang, Jawa Tengah 56553

  • Phone: (0293) 789435

  • Email: labkesmasmagelang@kemkes.go.id

Hit Counter

1982